Sepeda Motor Juru Penerang
Sepeda motor ini menjadi salah satu sarana penting bagi Juru Penerang dalam menjalankan tugasnya. Dengan medan yang tidak selalu ramah, kendaraan roda dua seperti ini memungkinkan mereka menjangkau pelosok daerah untuk menyampaikan informasi dan edukasi kepada masyarakat. Digunakan pada tahun 1995 di Kecamatan Ciasem, Kabupaten Subang, motor ini dilengkapi tiga box besar berlogo Departemen Penerangan yang memuat perlengkapan penyuluhan. Keberadaan sepeda motor ini menjadi simbol mobilitas tinggi dan dedikasi para juru penerang yang terus bergerak dari satu titik ke titik lain demi memastikan informasi bisa diterima semua lapisan masyarakat.
| Nomor Registrasi |
: |
2.78 |
| Tahun Registrasi |
: |
1993 |
| Nomor Iventaris
|
: |
MP.PC/PEU0100 |
| Kontributor
|
: |
Suzuki A100 |
| Bahan
|
: |
Besi, Plastik, Kaca, Kulit dan Karet |
| Ukuran
|
: |
p: 186 cm, l: 76 cm, t: 132 cm |